Ekstra Pramuka - LT II kecamatan Porong

Assalamualaikum sobat SMIPOR!!!!



Pada,13 januari 2018 diadakan lomba pramuka LT II kec. Porong di SMPN II Porong. Setiap sekolah negeri yang ada di kecamatan Porong wajib mengeluarkan dua regu yang terdiri atas satu regu putra dan satu regu putri. Regu putra sekolah kita diwakili oleh M. Mughni Labib kelas 7C, dkk. Sedangkan regu putrinya diwakili oleh Dewi Roro kelas 8D, dkk. 

LT II ini dilakukan untuk mengambil dua regu (pa dan pi) yang akan mewakili kecamatan porong ke LT III kab. Sidoarjo pada tanggal 22 januari 2018. lomba yang ada di LT II, meliputi : Pionering, Sandi, Smaphore, Morse, Yel-yel, dll. 

Untuk mengikuti lomba ini tidaklah mudah, apalagi kami hanya mempunyai waktu seminggu untuk mempersiapkannya. LT II saat itu berjalan dengan lancar, tetapi keberuntungan tidak berpihak pada kami. Dengan penuh penyesalan, kami menerima kekalahan kami. Tapi bukan berarti kami menyerah! Tahun depan kami akan kembali dan menggebrak dengan penuh rasa bangga. Akan kami buktikan, bahwa hinaan tidak akan melemahkan kami, tapi akan menjadi pecutan tersendiri agar nanti jauh lebih baik.



QOTD :
Tidak penting seberapa kali kita jatuh. Yang terpenting adalah, seberapa cepat kita bangkit kembali.

Dilaporkan oleh : 
Dewi Roro (8D)
Ainul Yaqin (7B)

Comments

  1. Halooo...saya ada waktu makanya sengaja mampir ke sini :)

    Eumm...saya mau tanya, kolom ini masuk ke liputan kegiatan, artikel, atau opini ya? Hehe. Soalnya dari paragraf awal, itu semacam liputan kegiatan, tapi pas paragraf selanjutnya, seperti opini.

    Btw semangat berkarya Smipor!

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Siswa dengan nilai terbaik UNBK

Lomba Pramuka di SMPN 2 Porong

Pengajar SMPN 1 Porong- Guru Matematika